Minggu, 27 Maret 2011

Istilah-istilah Dalam Internet



Istilah dalam internet sangat penting bagi anda sebelum lebih dalam lagi mengetahui tentang seluk beluk internet. Karena di dalam internet terdapat banyak sekali istilah-istilah yang mungkin kita belum mengetahuinya.

Untuk lebih lanjut mengenai istilah-istilah dalam internet, mari kita simak pembahasan di bawah ini

Intranet
Intranet adalah jaringan yang relatif lebih kecil yang biasanya di bangun dan dimiliki oleh sebuah organisasi untuk menghubungkan komputer-komputer yang ada di dalam organisasi tersebut

Browser
Browser adalah program aplikasi yang digunakan untuk mengakses internet, seperti Mozilla Firefox, Internet Explorer, Opera, dll.

HTML
HTML, kepanjangan dari Hyper Text Makrk-up Languange yaitu berupa kode-kode atau instruksi yang di gunakan membuat halaman web.

Server
Komputer server atau sering disebut server adalah komputer induk yang memberi layanan kepada komputer lain yang di sebut komputer client.

Client
Komputer client atau yang sering disebut komputer client adalah komputer yang tergabung dalam sistem jaringan yang dapat dilayani oleh server. Komputer client tentu memiliki kemampuan yang lebih rendah dibanding dengan komputer server

Bandwith
Istilah bandwidth sering anda dengar dalam gelombang atau radio. Bandwidth digunakan sebagai ukuran kemampuan sebuah jaringan dalam menteransfer data pada jangka waktu tertentu.

Search Engine
Dintinjau dari pengertian setiap kata. Search adalah pencarian, dan engine adalah mesin, jadi search engine merupakan mesin pencari. Dalam konteks ini search adalah sebuah program aplikasi di website tertentu yang anda gunakan untuk mencari informasi yang ada di internet.

URL (Unifrom Resource Locator)
Sebuah lokasi dapat anda akses apabila anda mengetahui alamat lokasi tersebut. Demikian halnya apabila anda ingin memasuki situs maka anda harus mengetahui alamat website tersebut. Untuk memberi nama alamat website digunakan suatu sistem yang digunakan URL. Dengan kata lain, URL merupakan alamat dari dari sebuah halaman web

Website
Website merupakan lapisan-lapisan dari halaman web yang saling memliki keterkaitan. Website sering disebut juga dengan situs, situs web, site atau portal

Homepage
homepage adalah halaan web utama (induk) yang terdapat pada sebuah website. Homepage biasanya berisi keterangan pembuka.

Web Page
Web page meruapakan istilah untuk menyatakan halaman yang di rujuk sebuah halaman web.

ISP (Internet Service Provider)
ISP adalah perusahaan yang berfungsi sebagai penyedia jasa layanan koneksi ke internet.

Program Dial-up
program dial-up adalah program yang terdapat di komputer yang berfungsi untuk mengontrol modem dan mengatur hubungan antara komputer dengan pemberi jasa layanan internet (ISP)

Online
Online merupakan kondisi di mana koneksi komputer anda ke internet dalam keadaan tersambung

Offline
Offline merupakan kondisi di mana koneksi komputer anda ke internt dalam keaddaan terputus

Login
login adalah proses memasuki suatu sistem (aplikasi) sepert e-mail.

Logout
Logout adalah kebalikan dari login yaitu proses keluar dari sebuah halaman web yang hanya dapat diakses oleh orang yang memiliki otoritas logout dilakukan dengan menekan tombol atau teks link logout yang biasanya terdapat di halaman web

Protocol
Protocol adalah aturan-aturan yang ada yang digunakan untuk melakukan tugas tertentu.

HTTP
HTTP (Hyper Text Transfer Protocol) protocol yang digunakan untuk bertukar informasi di internet komputer anda dapat menerima file HTML dari sebuah server di internet dengan menggunakan protocol http

POP (Post Office Protocol)
POP adalah protocol yang digunakan untuk mengambil e-mail yang disimpan di server di internet atau sebuah ISP

Download
Proses pengambilan file dari sebuah komputer server di internet ke komputer yang anda gunakan (client)

Upload
adalah proses penempatan file dari komputer anda ke sebuah komputer server di internet. Upload merupakan kebalikan dari Download

Freeware
adalah program yang ditempatkan di internet dan dibagikan secara gratis sehingga orang diperbolehkan mend-download program tersebut

Shareware
adalah program komputer di internet yang dapat anda download dan dapat anda gunakan dalam jangka waktu tertentu. Tetapi setelah rentang waktu yang diberikan sudah habis, anda harus membelinya.

SPAM
SPAM adalah pengiriman pesan yang tidak di inginkan seperti email yang tidak penting berantai, iklan, dan sebagainya

Baca Selengkapnya...

4 Makanan yang Memperkuat Kekebalan Tubuh



1. Oatmeal



Ahli kesehatan dan nutrisi dari Intergrative Cancer Care, Evanston, Illinois menyarankan untuk rutin mengonsumsi oatmeal. Alasanya, karena oatmeal kaya serat, asam lemak omega 3, tiamin, zat besi dan beta-glukan yang bisa membantu melancarkan peredaran darah serta berfungsi sebagai antioksidan. Oatmeal juga mampu dipercaya dapat mengurangi kadar kolesterol berbahaya dan mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.


2. Tomat



Tomat adalah buah yang paling mudah ditemui. Warnanya yang cerah dapat menarik perhatian banyak orang untuk mengonsumsinya. Tomat banyak digunakan untuk masakan seperti sup, jus, pasta dan lainnya. Lycopene yang terkandung dalam tomat berfungsi melawan oksidasi, menghambat mutasi sel, menurunkan cidera asam nukleat, mengurangi penyakit pembuluh darah, jantung dan mencegah penyakit kanker.


3. Wine



Minuman anggur atau wine telah dikenal sejak lama di dunia kuliner. Sejak dulu, wine diminum untuk meningkatkan ketahanan tubuh terhadap penyakit seperti diare dan kolera. Kandungan wine seperti flavonoid dan fenolik yang disebut resveratol bersifat antioksidan yang dapat melawan radikal bebas penyebab gangguan kesehatan. Hanya saja, sebaiknya tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Cukup satu gelas sehari.

4. Teh Chamomile



Menurut peneliti dari Imperial College, London, teh chamomile bermanfaat untuk pencegahan penyakit. Dalam studi tersebut, orang yang minum lima cangkir teh chamomile setiap hari, selama dua minggu, aktivitas daya tahan tubuh terhadap bakteri meningkat. Kondisi ini pun tetap bertahan selama dua minggu meskipun orang tersebut berhenti mengonsumsi teh chamomile. Teh ini baik diminum saat demam atau flu.

Baca Selengkapnya...

7 Keajaiban Dunia berdasarkan AlQuran & AlHadist



Menara Pisa, Tembok Cina, Candi Borobudur, Taaj Mahal, Ka’bah,
Menara Eiffel, dan Piramida di mesir, inilah semua keajaiban dunia yang
kita kenal.
Namun sebenarnya semua itu belum terlalu ajaib, karena di
sana masih ada tujuh keajaiban dunia yang lebih ajaib lagi. Mungkin
para pembaca bertanya-tanya, keajaiban apakah itu?

Tujuh keajaiban dunia itu adalah:

1.Hewan Berbicara di Akhir Zaman

Maha suci Allah yang telah membuat segala sesuatunya berbicara
sesuai dengan yang Ia kehendaki. Termasuk dari tanda-tanda kekuasaanya
adalah ketika terjadi hari kiamat akan muncul hewan melata yang akan
berbicara kepada manusia sebagaimana yang tercantum dalam Al-Qur’an,
surah An-Naml ayat 82,

“Dan apabila perkataan Telah jatuh atas mereka, kami keluarkan
sejenis binatang melata dari bumi yang akan mengatakan kepada mereka,
bahwa Sesungguhnya manusia dahulu tidak yakin kepada ayat-ayat Kami”.

Mufassir Negeri Syam, Abul Fida’ Ibnu Katsir Ad-Dimasyqiy berkomentar tentang ayat di atas, “Hewan ini akan keluar diakhir zaman ketika rusaknya manusia, dan mulai meninggalkan perintah-perintah Allah, dan ketika mereka telah mengganti agama Allah. Maka Allah mengeluarkan ke hadapan mereka hewan bumi. Konon kabarnya, dari Makkah, atau yang lainnya sebagaimana akan datang perinciannya. Hewan ini akan berbicara dengan manusia tentang hal itu”.[Lihat Tafsir Ibnu Katsir (3/498)]

Hewan aneh yang berbicara ini akan keluar di akhir zaman sebagai
tanda akan datangnya kiamat dalam waktu yang dekat. Nabi -Shallallahu
‘alaihi wa sallam- bersabda,

“Sesungguhnya tak akan tegak hari kiamat,
sehingga kalian akan melihat sebelumnya 10 tanda-tanda kiamat: Gempa di
Timur, gempa di barat, gempa di Jazirah Arab, Asap, Dajjal, hewan bumi,
Ya’juj & Ma’juj, terbitnya matahari dari arah barat, dan api yang
keluar dari jurang Aden, akan menggiring manusia”. [HR. Muslim dalam Shohih-nya (2901), Abu Dawud dalam Sunan-nya (4311), At-Tirmidziy dalam Sunan-nya (2183), dan Ibnu Majah dalam Sunan-nya (4041)


2.Pohon Kurma yang Menangis

Adanya pohon kurma yang menangis ini terjadi di zaman Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam- , mengapa sampai pohon ini menangis? Kisahnya, Jabir bin Abdillah-radhiyallahu ‘anhu- bertutur,

“Jabir bin Abdillah -radhiyallahu ‘anhu-
berkata: “Adalah dahulu Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam-
berdiri (berkhutbah) di atas sebatang kurma, maka tatkala diletakkan
mimbar baginya, kami mendengar sebuah suara seperti suara unta dari
pohon kurma tersebut hingga Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam-
turun kemudian beliau meletakkan tangannya di atas batang pohon kurma
tersebut” .[HR.Al-Bukhariy dalam Shohih-nya (876)]

Ibnu Umar-radhiyallahu ‘anhu- berkata,

“Dulu Nabi -Shallallahu ‘alaihi wa sallam-
berkhuthbah pada batang kurma. Tatkala beliau telah membuat mimbar,
maka beliau berpindah ke mimbar itu. Batang korma itu pun merintih.
Maka Nabi -Shollallahu ‘alaihi wasallam- mendatanginya sambil
mengeluskan tangannya pada batang korma itu (untuk menenangkannya)”. [HR. Al-Bukhoriy dalam Shohih-nya (3390), dan At-Tirmidziy dalam Sunan-nya (505)


3.Untaian Salam Batu Aneh

Mungkin kalau seekor burung yang pandai mengucapkan salam adalah
perkara yang sering kita jumpai. Tapi bagaimana jika sebuah batu yang
mengucapkan salam. Sebagai seorang hamba Allah yang mengimani
Rasul-Nya, tentunya dia akan membenarkan seluruh apa yang disampaikan
oleh Rasul-Nya, seperti pemberitahuan beliau kepada para sahabatnya
bahwa ada sebuah batu di Mekah yang pernah mengucapkan salam kepada
beliau sebagaimana dalam sabdanya,

Dari Jabir bin Samurah dia berkata, Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam- bersabda, “Sesungguhnya
aku mengetahui sebuah batu di Mekah yang mengucapkan salam kepadaku
sebelum aku diutus, sesungguhnya aku mengetahuinya sekarang”.[HR.Muslim dalam Shohih-nya (1782)


4.Pengaduan Seekor Onta

Manusia adalah makhluk yang memiliki perasaan. Dari perasaan itu
timbullah rasa cinta dan kasih sayang di antara mereka. Akan tetapi
ketahuilah, bukan hanya manusia saja yang memiliki perasaan, bahkan
hewan pun memilikinya. Oleh karena itu sangat disesalkan jika ada
manusia yang tidak memiliki perasaan yang membuat dirinya lebih rendah
daripada hewan. Pernah ada seekor unta yang mengadu kepada Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam- mengungkapkan perasaannya.

Abdullah bin Ja’far-radhiyallahu ‘anhu- berkata, “Pada
suatu hari Rasulullah -Shallallahu ‘alaihi wasallam- pernah
memboncengku dibelakangnya, kemudian beliau membisikkan tentang sesuatu
yang tidak akan kuceritakan kepada seseorang di antara manusia. Sesuatu
yang paling beliau senangi untuk dijadikan pelindung untuk buang
hajatnya adalah gundukan tanah atau kumpulan batang kurma. lalu beliau
masuk kedalam kebun laki-laki Anshar. Tiba tiba ada seekor onta.
Tatkala Nabi -Shallallahu ‘alaihi wasallam- melihatnya, maka onta itu
merintih dan bercucuran air matanya. Lalu Nabi -Shallallahu ‘alaihi
wasallam- mendatanginya seraya mengusap dari perutnya sampai ke
punuknya dan tulang telinganya, maka tenanglah onta itu. Kemudian
beliau bersabda, “Siapakah pemilik onta ini, Onta ini milik siapa?”
Lalu datanglah seorang pemuda Anshar seraya berkata, “Onta itu milikku,
wahai Rasulullah”.

Maka Nabi -Shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda,

“Tidakkah engkau bertakwa kepada Allah dalam
binatang ini, yang telah dijadikan sebagai milikmu oleh Allah, karena
ia (binatang ini) telah mengadu kepadaku bahwa engkau telah membuatnya
letih dan lapar”. [HR. Abu Dawud dalam As-Sunan (1/400), Al-Hakim dalam Al-Mustadrak (2/99-100), Ahmad dalam Al-Musnad (1/204-205), Abu Ya’la dalam Al-Musnad (3/8/1), Al-Baihaqiy dalam Ad-Dala’il (6/26), dan Ibnu Asakir dalam Tarikh Dimasyqa (9/28/1). Lihat Ash-Shahihah (20)


5.Kesaksian Kambing Panggang

Kalau binatang yang masih hidup bisa berbicara adalah perkara yang
ajaib, maka tentunya lebih ajaib lagi kalau ada seekor kambing panggang
yang berbicara. Ini memang aneh, akan tetapi nyata. Kisah kambing
panggang yang berbicara ini terdapat dalam hadits berikut:

Abu Hurairah-radhiyallahu ‘anhu- berkata,

“Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam-
menerima hadiah, dan tak mau makan shodaqoh. Maka ada seorang wanita
Yahudi di Khoibar yang menghadiahkan kepada beliau kambing panggang
yang telah diberi racun. Lalu Rasulullah -Shallallahu ‘alaihi wa
sallam- pun memakan sebagian kambing itu, dan kaum (sahabat) juga
makan. Maka Nabi -Shallallahu ‘alaihi wa sallam- bersabda, “Angkatlah
tangan kalian, karena kambing panggang ini mengabarkan kepadaku bahwa
dia beracun”. Lalu meninggallah Bisyr bin Al-Baro’ bin MA’rur
Al-Anshoriy. Maka Nabi -Shallallahu ‘alaihi wa sallam- mengirim (utusan
membawa surat), “Apa yang mendorongmu untuk melakukan hal itu?” Wanita
itu menjawab, “Jika engkau adalah seorang nabi, maka apa yang aku telah
lakukan tak akan membahayakan dirimu. Jika engkau adalah seorang raja,
maka aku telah melepaskan manusia darimu”. Kemudian Rasulullah
-Shallallahu ‘alaihi wa sallam- memerintahkan untuk membunuh wanita
itu, maka ia pun dibunuh. Nabi -Shallallahu ‘alaihi wa sallam- bersabda
ketika beliau sakit yang menyebabkan kematian beliau,”Senantiasa aku
merasakan sakit akibat makanan yang telah aku makan ketika di Khoibar.
Inilah saatnya urat nadi leherku terputus”. [HR. Abu Dawud dalam Sunan-nya (4512). Di-shohih-kan Al-Albaniy dalam Shohih Sunan Abi Dawud (hal.813), dengan tahqiq Masyhur Hasan Salman]


6.Batu yang Berbicara

Setelah kita mengetahu adanya batu yang mengucapkan salam, maka
keajaiban selanjutnya adalah adanya batu yang berbicara di akhir zaman.
Jika kita pikirkan, maka terasa aneh, tapi demikianlah seorang muslim
harus mengimani seluruh berita yang disampaikan oleh Rasulullah -Shollallahu ‘alaihi wasallam-,
baik yang masuk akal, atau tidak. Karena Nabi -Shallallahu ‘alaihi wa
sallam- tidaklah pernah berbicara sesuai hawa nafsunya, bahkan beliau
berbicara sesuai tuntunan wahyu dari Allah Yang Mengetahui segala
perkara ghaib.

Rasulullah -Shallallahu ‘alaihi wa sallam- bersabda,

“Kalian akan memerangi orang-orang Yahudi
sehingga seorang diantara mereka bersembunyi di balik batu. Maka batu
itu berkata, “Wahai hamba Allah, Inilah si Yahudi di belakangku, maka
bunuhlah ia”. [HR. Al-Bukhoriy dalam Shohih-nya (2767), dan Muslim dalam Shohih-nya (2922)]

Al-Hafizh Ibnu Hajar-rahimahullah- berkata, “Dalam
hadits ini terdapat tanda-tanda dekatnya hari kiamat, berupa
berbicaranya benda-benda mati, pohon, dan batu. Lahiriahnya hadits ini
(menunjukkan) bahwa benda-benda itu berbicara secara hakikat”.[Lihat Fathul Bari (6/610)]


Baca Selengkapnya...







Bocah berumur 12 tahun penderita autisme secara mengejutkan mengembangkan sendiri konsep matematika tingkat mahir.

Jacob Barnett yang menderita autisme dan memiliki IQ 170--lebih tinggi dari IQ Albert Einstein--belajar kalkulus, aljabar, geometri, dan trigonometri secara otodidak dalam waktu seminggu. Sekarang ini menjadi tutor bagi teman-teman sekampusnya di Indiana University.




Jake, panggilan untuk Jacob, saat ini memulai proyek ambisiusnya yakni mengembangkan teori relativitas versinya sendiri. Ibunya mengirim video mengenai teori tersebut ke Institue for Advanced Study di dekat Princeton University. Profesor Scott Tremaine dari Indiana Star telah memastikan keaslian teori Jake. "Saya terpukau dengan ketertarikannya dalam bidang fisika dan banyaknya hal yang dia pelajari sejauh ini," tulis Tremaine pada sebuah e-mail ke keluarga Jake seperti dikutip oleh MailOnline.

Menurut Tremaine, teori yang sedang dibuat oleh Jake berisi beberapa masalah paling sulit dalam bidang astrofisika dan fisika. "Orang yang memecahakan masalah ini patut diganjar Nobel," kata Tremaine.

Jake adalah seorang penderita sindrom Aspergers, sebuah bentuk autisme ringan. Orang tuanya baru menyadari kemampuan Jake saat Jake mulai beranjak besar. Pada umur tiga tahun, Jake berhasil menyusun puzzle sejumlah 5.000 keping. Ia juga sudah bisa membaca peta sebuah negara bagian, menghapal nama jalan besar dan kode plat nomor kendaraan.

Pada umur delapan, ia sudah lulus dari sekolah menengah dan masuk ke Indiana University mengambil kelas astrofisika tingkat lanjut.

Langkah berikutnya, Jake akan diajak bergabung dalam tim peneliti.

Baca Selengkapnya...

10 Alasan Kenapa Minuman Alkohol Harus Dijauh






Alkohol bisa berasal dari mana saja, tapi yang paling populer terdapat dalam minuman anggur, bir atau minuman keras lainnya. Ada 10 alasan kenapa minuman alkohol memang harus dijauhi.

Minuman alkohol memang bisa bagus untuk kesehatan misalnya menghangatkan tubuh di udara yang dingin. Tapi yang banyak terjadi alkohol dikonsumsi secara berlebihan hingga manfaatnya hilang.

Tidak peduli berapa pun usia seseorang, alkohol bisa menimbulkan dampak yang serius terhadap kesehatan dan dirinya sendiri.

Dikutip dari Livestrong, Jumat (22/10/2010) ada 10 alasan kenapa minuman alkohol layak dijauhi, yaitu:


1.Kecanduan
Kecanduan adalah salah satu efek yang paling terlihat jika seseorang menggunakan alkohol dalam jangka waktu panjang. Hal ini berarti seseorang harus minum lebih banyak sebelum mabuk atau agar bisa merasa lebih rileks.


2.Gejala balikan (withdrawal)
Seseorang akan mengalami gejala penarikan (withdrawal) ketika mencoba untuk berhenti minum secara tiba-tiba atau saat bangun keesokan harinya. Gejala ini termasuk merasa cemas, mual, muntah, mudah marah, kehilangan nafsu makan dan perasaan gemetar.


3.Penyakit hati
Menurut University of Maryland Medical Center penggunaan alkohol bisa menyebabkan penyakit hati kronis, seperti fatty liver (lebih dari 90 persen pengguna alkohol), serta hepatitis alkoholik dan sirosis alkohol yang bisa mengakibatkan kegagalan hati.


4.Mengakibatkan kecelakaan
Alkohol akan mengganggu kemampuan seseorang mengemudi dan memperlambat proses berpikir. Gabungan kondisi ini menjadi penyebab seseorang mengalami kecelakaan setelah minum alkohol.


5.Perilaku berbahaya

Alkohol bisa mengurangi kemampuan inhibisi alami seseorang, sehingga orang yang mabuk seringkali melakukan hal-hal berbahaya tanpa disadarinya seperti berhubungan seks tanpa menggunakan kondom atau menyeberang jalan sembarangan.


6.Efek negatif terhadap suatu hubungan
Mengonsumsi alkohol tidak hanya berefek terhadap diri sendiri, tapi juga orang-orang disekitarnya seperti anak-anak. Karenanya kekerasan rumah tangga seringkali terjadi pada orang yang menyalahgunakan alkohol dan anak-anak mungkin menderita trauma jangka panjang akibat kebiasaan minum orangtuanya tersebut.


7.Depresi
Dalam jangka pendek alkohol bisa memberikan efek rileksasi, tapi tanpa disadari alkohol justru memberikan kontribusi terhadap perkembangan depresi. Sekitar 40 persen peminum berat menunjukkan tanda-tanda depresi.


8.Kehilangan pekerjaan
Semakin sering seseorang minum alkohol, maka semakin berkurang pemikirannya tentang tanggung jawab termasuk pekerjaan. Hal ini akan menurunkan produktivitas bekerja

9.Memicu masalah hukum
Mengonsumsi alkohol bisa memicu terjadinya masalah hukum, seperti ditangkap akibat perilaku tidak tertib atau mengemudi dibawah pengaruh alkohol.


10.Mengabaikan kebersihan diri sendiri
Seseorang yang mengonsumsi alkohol lama kelamaan akan mengabaikan kebersihan dirinya sendiri, seperti memakai baju yang sama berulang-ulang, jarang mandi atau lupa menyikat gigi. Karena yang ada di dalam pikiran orang tersebut hanyalah alkohol dan berhenti memikirkan hal lainnya.

Baca Selengkapnya...

Alasan Kenapa Panjang SMS Hanya 160 Karakter !






Harian LA Times melakukan sedikit investigasi untuk menelusuri sejarah SMS 160 karakter dan akhirnya berhasil menemukan orang yang paling bertanggung jawab: Friedhelm Hillebrand. Pria Jerman malang ini memang tak menjadi kaya karena mengembangkan standar SMS tapi ia adalah orang yang berada di balik pembatasan itu.

Pada tahun 1985 ia duduk di depan mesin tiknya dan berusaha menyelidiki panjang maksimal sebuah text message. Ia menulis beberapa kalimat dan menemukan bahwa ia selalu menggunakan karakter di bawah 160. Ia kemudian menetapkan angka 160 sebagai angka ajaibnya dan memaksakan standar baru pada semua GSM carrier.

Ia bisa melakukannya karena jabatannya sebagai pimpinan dari nonvoice services committee of the Global System for Mobile Communications Group pada 1986. Memang kisah ini sudah bergulir puluhan tahun silam, tapi gaungnya masih terasa sampai sekarang.

Hari ini kita masih terjebak dengan pembatasan 160 karakter yang “Ajaib” itu dan terus menerus mencari cara baru untuk mengkombinasikan dan menyingkat kata-kata agar kita bisa beradaptasi dengan pembatasan itu.

Read more: http://darkofjoker.blogspot.com/2011/03/alasan-kenapa-panjang-sms-hanya-160.html#ixzz0jX1nvTfq


Baca Selengkapnya...

Alasan Mengapa Lalat Sulit Untuk Di Pukul






Sudah berapa kali Anda berhasil memukul lalat dengan tangan? Susah kan gan? Rahasia di balik kemampuan tersebut kini telah diketahui penjelasannya.

Selama 20 tahun meneliti biomekanika sayap lalat, Michael Dickinson dari Institut Teknologi California (Caltech) baru memecahkannya sekarang. Itu pun karena dia selalu penasaran terhadap pertanyaan yang sederhana dan sering dilontarkan banyak orang yang ditemuinya.

“Sekarang saya punya jawabannya,” ujar Dickinson yang melakukan penelitian bersama Esther M dan Abe M Zarem. Ia menemukan rahasia tersebut setelah merekam manuver sejumlah lalat yang terancam pukulan menggunakan kamera digital yang dapat merekam dengan kecepatan dan resolusi tinggi.

Mereka menemukan bahwa lalat dapat mengenali ancaman berdasarkan lokasi. Otanya akan menghitung seberapa jauh ancaman terhadapnya sebelum memutuskan untuk mengepakkan sayap dan kabur.

Setelah memprediksi arah ancaman, kakinya bertumpu untuk terbang ke arah yang berlawanan. Semua persiapan meloloskan diri dapat dilakukannya dengan sangat cepat, hanya 100 milidetik setelah ia mendeteksi adanya bahaya.

“Ini menunjukkan begitu cepatnya otak lalat memproses informasi sensorik menjadi respons gerakan yang sesuai,” ujar Dickinson. Bahkan, lalat mengatur postur tubuhnya sesuai besar ancaman.

Artinya, lalat telah mengintegrasikan dengan baik antara informasi visual dari mata dan informasi metasensorik di kakinya. Temuan ini memberikan petunjuk mengenai sistem saraf lalat dan menunjukkan bahwa di otaknya terdapat sistem pemetaan posisi ancaman.

“Ini sebuah transformasi rangsangan menjadi gerakan yang sedikit kompleks dan penelitian berikutnya mencari bagian otak yang mengaturnya,” ujarnya.

Dari sistem tersebut, Dickinson juga dapat menyarankan cara paling efektif memukul lalat. Menurutnya, waktu terbaik memukul lalat bukan saat posisinya siap terbang sehingga waktu yang dibutuhkannya untuk mengantisipasi ancaman tersebut relatif lebih lama. Tentu tak mudah melakukan gerakan akurat kurang dari 100 milidetik.

Read more: http://darkofjoker.blogspot.com/2011/03/alasan-mengapa-lalat-sulit-untuk-di.html#ixzz0jX1QI8q2


Baca Selengkapnya...

Seluruh Penghuni Pulau Ini Berpostur Gemuk






Bukan keunikan budaya atau keindahan alam membuat Nauru sohor. Negara kecil yang hanya berpenduduk sekitar 10 ribu jiwa ini menjadi perbincangan dunia karena ciri tubuh penduduknya yang gemuk.

Berdasar catatan Badan Kesehatan Dunia atau WHO, sekitar 95 persen warga negara di kawasan Samudra Pasifik itu menderita obesitas. Sebagian besar bahkan menderita diabetes.

Mereka yang tergolong obesitas memiliki indeks massa tubuh (BMI) lebih dari 30. Sedangkan orang gemuk dibatasi pada skala 25-30, dan tubuh ideal sebesar 18,5-24,9. IMT dihitung dari berat badan (kilogram) dibagi tinggi badan kuadrat (meter persegi).

Secara historis, warga Nauru mengenal tradisi penggemukan dengan memberi makan berlebihan sejak kecil. Namun, itu bukan satu-satunya pemicu meledaknya angka obesitas di negara seluas 21 kilometer persegi itu.

Kegemaran masyarakat mengonsumsi makanan berlemak dan mengandung gula juga turut andil mengantarkan Nauru sebagai negara berpenduduk gemuk terbanyak di dunia. Kondisi pun semakin buruk dengan minimnya pengetahuan masyarakat mengenai gaya hidup sehat.

Masyarakat Nauru mengalami perubahan gaya hidup sejak menemukan cadangan fosfat melimpah di awal 1900-an. Mereka menjadi sangat konsumtif seiring kehadiran sejumlah perusahaan tambang di negara yang berbentuk pulau itu.

Perbaikan tingkat perekonomian mengubah gaya hidup masyarakat setempat. Buah dan ikan yang tadinya menjadi makanan favorit tergeser makanan 'sampah' impor. Kehidupan masyarakat Nauru saat ini sangat bergantung impor makanan dari Amerika, Jepang dan Australia.

Ledakan obesitas membuat pemerintah Nauru harus bekerja keras menyelamatkan warganya dari risiko penyakit terkait obesitas. Berbagai program pelangsingan diluncurkan, mulai dari kelas senam gratis, olahraga, seminar gizi, hingga menggelar kontes penurunan berat badan.

Predikat yang diraih Nauru itu diikuti Mikronesia dengan 92 persen penduduk mengalami kelebihan berat badan, Kepulauan Cook (92%), Tonga (92%), Niue (84%), Samoa (83%), Palau (81%), Amerika Serikat (79%), Kiribati (77%), dan Dominika (76%).

Read more: http://darkofjoker.blogspot.com/2011/03/seluruh-penghuni-pulau-ini-berpostur.html#ixzz0jX14tN6e


Baca Selengkapnya...

11 Aplikasi / Tools Hacker Yang Sering Di Gunakan




1. Active password Changer
Dengan tools ini, Anda bisa mengubah passaword yang ada di dalam komputer yang bisa anda akses secara fisik. Tool ini bekerja dengan cukup baik. Ada beberapa fitur yang dimilikinya, yaitu melakukan booting dari USB, Floopy disk, ataupun melalui CD. Bahkan tool ini juga menyediakan CD Burner sederhana untuk mem-burn file pada CD



2. Cain
Ini adalah salah satu tool yang sangat popular dikalangan para Hacker. Aplikasi ini dikenal sebagai aplikasi serba bisa, bukan hanya saja digunakan untuk melakukan kracking password, fitur-fitur lainnya juga bisa didapatkan di sini, seperti MITM. Aplikasi ini memungkinkan agan-agan untuk memperoleh nilai hash dari berbagai sumber.


3.dumpacl-dumpsec
Tools yang digunakan untuk melakukan pekerjaan enumerasi. Dulu, aplikasi ini bernama Dump ACL. Cara kerjanya memanfaatkan Null Connections, sehingga tools ini mampu menampilkan user account secara detail. Contohnya seperti kapan terakhir pergantian atau perubahan password, administratornya siapa dan kapan expirednya dan sebagainya


4.Handy-keylogger
Sama seperti keylogger yang lain, ia juga bisa menyembunyikan dirinya jika dideteksi dari Task Manager. Keylogger ini diam-diam mencatat seluruh kegiatan agan pada PC yang sudah diinstal aplikasi ini. Seperti ketikan keyboard, clipboard, snapshot, dan alamat website yang dikunjungi semua bisa direkam dengan baik menggunakan aplikasi ini.


5. L0phtkrack Administrator
Dengan aplikasi ini , agan bisa mengimmpor nilai hash dari computer lain dengan menggunkan salah satu fitur yang dimilikinya yaitu import hashes. Namun agan skalian masih harus memiliki user account yang setara dengan administrator. Jika agan ingin mengambil nilai hash secara remote.


6. privacy keyboard
Aplikasi tool ni berguna untuk mencegah keylogger yang menyakiti sistem agan skalian. Baik itu keylogger yang bekerja secara hardware maupun software. Jika aplikasi ini aktif Anda tidak bisa melakukan kegiatan capture screen shoots, keystroke. Untuk keylogger berjenis hardware, aplikasi ini menyediakan keyboard virtual, sehingga tidak akan terdeteksi.


7. Spytech Spy Agent
Aplikasi mata-mata ini akan mencatat semua informasi yang dilakukan oleh user secara diam-diam. File logyang digunakan untuk menyimpan hasil pencatatan akan di enkripsi. Secara default, hotkey untuk menjalaknnya aplikasi ini adalah Ctrl+Shift+Alt+M, namun defalt hotkey ini masih bisa anda ubah sesuai dengan keinginan Agan-agan sekalian



8.winfingerprint-0.6.2
Aplikasi ini menggambungkan banyak teknik enumerasi. Di aplikasi ini anda bisa menjumpai enumerasi melalui Net BIOS, SMB, MSRPC, SNMP, dan Active Directory. Anda tinggal memasukkan alamat IP dari host yang hendak periksa dan pilih tombol scan untuk mulai melakukan scanning. Setelah itu, terserah agan-agan mau diapain tuhkomputr remote tersebut.


9. Sams Big Play Maker
Aplikasi yang satu ini cukup unik karena mampu menyembunyikan teks atau pesan tersembunyi yang anda masukkan menjadi layaknya bentuk percakapan. Biasa mereka tidak akan menyadari bahwa sesungguhnya ada pesan tersembunyi di dalamnya.

10. Track eraser Pro
Dalam urusan menghapus jejak, aplikasi ini memang sangat bisa diandalkan, karena ia mendukung banyak sekali jenis aplikasi. Selain bisa menhapus log yang dicatat oleh Windows, aplikasi ini akan menghapus jejak pada aplikasi Office, realone player, media player, winzip, winamp, dan sebagainya. Dijamin gan-agan tidak akan meninggalkan jejak di PC lain.


11. Actual Spy
Aplikasi ini memilki fitur pencatatan yang cukup lengkap. Key stokes, screen shots, aplikasi yang dijalankan atau ditutup, informasi clipboard saat melakukan copy-paste dokumen yang dicetak dan segala macamnya, dicatat pada masing-masing tabulasi. File log akan dienkripsi sehinggga hanya orang tertentu saja yang bisa melihatnya dan memilih aplikasi diinginkannya.













Baca Selengkapnya...

Senin, 21 Maret 2011

Mengubah Background Blog

Pada postingan kali ini aku mau share tentang cara merubah atau mengganti background blog dengan warna atau bahkan gambar sesuai keinginanmu, caranya cukup simple karena hanya merubah sedikit kode CSS kok!
Langsung ke tutorial aja ea! (Lagi males basa-basi nih!)



Seperti biasa! Untuk pengeditan sebuah template, masuk ke menu "Rancangan" dan ke "Edit HTML"
Carilah kode body{ (agar lebih mudah gunakan shortcut F3 atau ctrl F)
Mungkin secara keseluruhan kodenya kurang lebih

body {
font-family:Arial, serif;
font-size:14px;
margin-top:-1px;
line-height: 20px;
background-color:#FFFFFF;
}

Lihatlah pada background-color:#FFFFFF; (atau di beberapa template background:#FFFFFF;) dimana #FFFFFF adalah kode warna hexa untuk warna putih silahkan ganti sesuai keinginan

Untuk Background Gambar

Silahkan tambahkan kode ini dibawah body{
background: url(alamat-background-gambar) repeat;
sehingga menjadi:

body {
font-family:Arial, serif;
font-size:14px;
margin-top:-1px;
line-height: 20px;
background:url("https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgqF-cXhSIafrJ2Uh33Ss07W_mIw2icfG48JFTG4eoX79WY5ldH_uABfdXV-b2xoALS9BNERfKX5uBfCeAM7uTqNC4VLe2foVIohgz4bGSj-ge06gCCurph6FV95M2hoKuO2VBUXOmx-wA/s1600/headerbg.png") no-repeat fixed center top #211F1D;
}
Nah dimana kode yang bisa diedit diantaranya:
Kode warna merah adalah alamat gambar yang dijadikan background
Kode Hijau berfungsi untuk pengulangan gambar
Seperti:
  • no-repeat gambar tidak akan mengalami pengulangan
  • repeat-x gambar akan mengalami pengulangan secara horisontal (sepanjang sumbu x)
  • repeat-y gambar akan mengalami pengulangan secara vertikal hingga bagian bawah halaman blog (sepanjang sumbu y)
  • repeat gambar diulang ke segala arah
Jangan lupa simpan templatenya!

Baca Selengkapnya...

Cara Memasang Lagu Sendiri Di Blog

Sebuah blog akan terasa lebih hidup dengan adanya musik dan pengunjungpun akan lebih betah berada pada blog kita karena mereka merasa terhibur dengan adanya musik, tapi bagaimana caranya memasang musik pada sebuah blog?



Mungkin bagi bloger masih ada yang belum mengerti cara pasang background lagu diblog kesayangannya seperti blog http://www.dalimunthe.com ini yang saya pasang lagunya mas Bon Jovi- Always.Sebenarnya memasang musik pada sebuah blog sangatlah mudah dan tidak memerlukan waktu yang lama, cukup beberapa menit sebuah musik dan player-nya akan terpasang.
Apakah anda tertarik pasang musik/lagu dib log anda ? Kalau “YA” berikut beberapa cara yang bisa anda lakukan berdasar coba-coba saya dengan blog ini "dimana menurut saya sangat ringan untuk loading sebuah Blog" :
  1. Musik/Lagu akan autoplay bila blog kita dibuka
Caranya :
  1. Masuk ke http://www.divine-music.info/
  2. Disitu akan ada menu berbagai macam jenis lagu pilih, klik salah satu yang diinginkan.
  3. Setelah itu akan muncul tampilan para penyanyinya pilih sesuai kesukaan anda dan pilih juga lagu yang akan dimainkan.
  4. Disitu akan ada kode EMBEDED copy kode itu dan masukkan ke kode html blog anda.
  5. Selesai dan dengarkan hasilnya.

2. User memilih mau memainkan lagu atau tidak
Caranya :
  1. Masuk ke http://musik-live.net
  2. Pilihan tampilan menu Skin Mp3 Player, setelah menemukan tampilan yang sesuai dengan keinginan lalu copy dan paste kode yang diberikan dibawah tampilan musik player tersebut pada sidebar.
  3. Selesai dan lihat hasilnya
Jika lebar dan tinggi dari player musik tersebut tidak sesuai dengan sidebar, kita tinggal merubah nilai Width dan Height nya saja.

3. Memasang sendiri lagu sesuai dengan keinginan kita
Caranya :
a. Masuk ke http://4shared.com mestinya kita register dulu ya.
b. Selesai register login dan upload lagu kesayangan kita.
c. Setelah itu centang file lagu kita dan klik kanan mouse pilih "berbagi pakai dan keamanan". Disitu akan muncul tab, pilih tab Pasang. Copy kode yang muncul dan masukkan ke blog kita.
d. Nikmati hasilnya.
Untuk cara ini menurut saya sangat lambat waktu loading buka situs kita, karena kita perlu file hosting 4shared, Tapi kalau mau nyoba ke blog kesayangan akan lebih baik, ilmu kan harus diaplikasikan.(*)


Baca Selengkapnya...

5 Kutukan Paling Terkenal di Dunia

Sejarah dunia kita ini sangat penuh dengan hal misterius yang mungkin tidak bisa diterima oleh nalar dan akal sehat, namun itulah yang terjadi, seperti hal misterius yang namanya kutukan, semenjak zaman dahulu hingga zaman kita sekarang ini, banyak diantara kutukan ini yang sangat tidak masuk akal, namun itu benar terjadi, anda mungkin bisa kaget setelah membaca kutukan kutukan aneh ini, termasuk diantara daftar berikut adalah kutukan superman. mari kita lanjutkan kepada Kutukan Misterius Paling Terkenal.





Kutukan Superman

Kutukan superman ini mengacu kepada ketidakberuntungan dan nasib sial terhadap orang orang yang terlibat dengan cerita superman dalam beberapa tahun ini. mungkin yang paling terkenal adalah kutukan pada George Reeves yang merupakan pemeran awal superman pada serial televisi dan Christoper Reeve yang memainkan karakter Superman di film film awalnya, George Reeves bunuh diri, dan Christoper Reeve menjadi lumpuh setelah terjatuh dari kuda. korban lainnya adalah Jerry Siegel dan Joe Shuster yang merupakan pencipta karakter Superman namun mereka hanya mendapat sedikit sekali uang, karena Perusahaan DC Comic yang merupakan pegawai mereka memegang seluruh hak cipta atas karya superman, beberapa orang pernah mengatakan bahwa jerry dan joe menaruh kutukan kepada karakter superman karena mereka merasa hasil jerih payah mereka tidak dihargai. ada sebuah spekulasi yang mengatakan bahwa John F Kennedy juga merupakan korban dari kutukan ini, sebelum kematiannya, seorang staff dari JFK menyetujui skenario cerita superman dimana sang pahlawan memuji kesehatan fisik sang presiden, skenario ini dijadwalkan akan rilis pada bulan april 1964.

Oleh karena kutukan semacam ini lah banyak sekali aktor yang menolak untuk memerankan tokoh superman, Contohnya adalah Pemeran Superman yang bernama Paul Walker, dia terpilih sebagai salah satu dari 10 aktor paling buruk.



Kutukan Porsche James Dean

Pada tanggal 30 september 1955, tepatnya pada pukul 5.45 seorang icon film yang bernama james dean meninggal dunia akibat kecelakaan saat mobil Porsche Spyder (Nicknamenya "Little Bastard" yang baru dibelinya menabrak mobil lain, pada saat kejadian James dean sedang bersama dengan Rolf Wutherich yang merupakan sahabatnya dan juga seorang mekanik, pada saat kecelakaan itu Rolf terlempar dari Mobil dan selamat dari kecelakaan maut itu, namun Dean terkunci di dalam mobil, lehernya patah. Donald Turnupseed, pengemudi dari mobil yang ditabrak oleh dean hanya mengalami cedera ringan, setelah tragedi tersebut, seorang modifikator mobil bernama George Barris membeli rongsokan mobil itu seharga $2.500. Saat mobil itu tiba di garasi Barris, Porsche ini tergelincir dan jatuh menimpa salah satu mekanik yang sedang mengeluarkan mobil ini, kecelakaan ini mengakibatkan mekanik tersebut patah kedua kakinya.

Barris mempunyai firasat buruk sejak pertama kali melihat mobil ini, dan kecurigaanya pun terbukti saat balapan di Pornona Fair Grounds pada 24 oktober 1956, dua orang dokter yang bernama Troy McHenry dan William Eschrid yang mana mobil mereka mempunyai onderdil yang di ambil dari "Little Bastard", McHenry tewas di saat mobilnya yang menggunakan mesim porsche hilang kendali dan menabrak pohon, sementara itu mobil Eschrid terbalik namun Eschrid selamat walaupun menderita luka parah, selanjutnya dia mengatakan bahwa mobil yang ia pakai tiba tiba terkunci saat dia sedang menikung,
Kecelakaan yang berhubungan dengan mobil ini terus berlanjut sampai tahun 1960.



Kutukan Kennedy

Kutukan Kennedy ini mengacu kepada serangkaian kejadian sial yang dialami oleh keluarga Kennedy, beberapa pihak menganggap bahwa kesialan beruntun yang terjadi kepada keluarga kennedy sebagai sebuah kutukan, beberapa dari keluarga Kennedy mati muda, misalnya Saudara dari John F Kennedy dan Robert F Kennedy yang mati dibunuh pada saat dia sedang berada di kantornya kemudian ada John F Kennedy Jr. yang mati pada kecelakaan pesawat di tahun 1999, beberapa anggota keluarga lainnya menganggap ini sebagai bukti dari kutukan tersebut, selanjutnya ada juga Joseph Kennedy yang dibunuh pada saat perang dunia ke dua, dan Edward Kennedy Jr, yang kakinya di amputasi pada usia 12 tahun dan yang terakhir ada juga Michael Kennedy yang tewas kecelakaan pada saat bermain ski.



Kutukan 27
 
Kutukan 27 ini juga dikenal sebagai klub 27 abadi,ini adalah nama budaya pop kepada sekumpulan dari musisi rock dan blues yang kesemuanya mati pada saat berusia 27 tahun, terkadang akibat hal misterius, ada beberapa perdebatan kepada kriteria yang digunakan untuk memasukkan orang kepada klib ini, pendorong dari pembentukan grup ini adalah kematian beberapa musisi ini yang kebetulan pada Usia 27. Termasuk di grup ini adalah Jimi Hendrix, Jim Morrison dan Janis Joplin, Brian Jones juga termasuk, Kemudian Kurt Cobain juga sekarang sering di anggap layak masuk ke dalam grup ini karena impactnya dalam bidang musik beberapa tahun belakangan ini.



Kutukan Tutankhamen

Mungkin inilah kutukan yang paling fenomenal dan misterius di dunia, ceritanya beberapa bulan setelah pembukaan makam tutankhamen's tragedi menimpa Lord Carnarvon -57 tahun- (Penyumbang dana untuk pencarian makam tutankhamen), beliau mengalami penyakit misterius dan dilarikan ke cairo, dan meninggal beberapa hari kemudian, penyebab pasti kematiannya tidak diketahui, namun sepertinya penyebabnya akibat infeksi terhadap gigitan srangga, Legenda mengatakan bahwa saat dia meninggal terjadi banyak kejadian yang tidak bisa diterima akal sehat. seluruh cairo menjadi gelap dan tidak ada cahaya, Anaknya juga melaporkan bahwa anjing kesayangannya menggonggong dan tiba tiba langusng mati. yang lebih aneh lagi, di saat mummy tutankhamen di buka pada tahun 1925, ditemukan adanya luka di pipi kiri tepat sama persis seperti posisi gigitan serangga pada Carnavaron,

Pada Tahun 1929 sebelas orang yang terhubung dengan pencarian makam meninggal mendadak dan dengan cara yang tidak wajar. ini juga termasuk dua kerabat dari Carnavaron. Sekretaris Pribadi Carter, Richard Bethell dan Ayahnya, Lord Westburry, Westburry mengakhiri hidupnya sendiri dengan cara melompat dari atas gedung, dan dia meninggalkan pesan yang bertuliskan "Aku benar benar tidak tahan lagi terhadap horror ini, dan tidak tahu harus bagaimana lagi, jadi aku mencari jalan keluarku"

Baca Selengkapnya...